Pilih Organisasi atau Prestasi? Yuk, Intip 5 Trik Jitu Melejitkan Organisasi dan Prestasimu di Sekolah

Please Share

Melejitkan Organisasi dan Prestasi

Masa sekolah merupakan masa mencari ilmu dan pengalaman untuk bekal kita nanti, hidup di masyarakat. Sebagian orang ada yang memilih untuk tidak ikut berorganisasi di sekolah, karena takut nilai-nilainya jeblog.

Ada juga yang sangat intens ikut berbagai organisasi di sekolah, aktif di organisasi olah raga, rohis, seni, pramuka, paskibra, PMR dan lain-lain. Bahkan, saking aktif dan sibuknya, sampai lupa dan keteteran mengerjakan tugas-tugas sekolah.

Namun, ada dan banyak juga lho, siswa yang prestasinya bagus, organisasinya pun tak kalah oke. Nah, kamu termasuk kategori yang mana…??

5 Trik Jitu Melejitkan Organisasi dan Prestasi di Sekolah

Untuk menjadi siswa dengan kategori prestasi dan organisasi oke, kamu bisa intip 5 trik jitu untuk melejitkan organisasi dan prestasimu di sekolah.

1. Atur Waktumu Dengan Baik

Untuk bisa meraih prestasi dengan baik dan organisasi juga oke, kamu perlu mengatur waktu dengan baik; buatlah jadwal kegiatan setiap hari dalam buku kecilmu, mulai dari bangun pagi, jadwal belajar, kerja kelompok, mengerjakan tugas, jadwal mengikuti kegiatan organisasi dan jadwal-jadwal penting yang harus kamu lakukan.

Setelah, dibuat di buku kecilmu, maka lakukanlah semua yang ditulis sesuai waktunya masing-masing. Jika ada kegiatan akademik dan organisasi yang bentrok, maka pilihlah mana yang lebih penting yang harus kamu dahulukan.

Sehingga ketika kamu memilih salah satu yang lebih penting, maka yang tidak kamu pilih, bisa kamu wakilkan atau bisa kamu susulkan. Jadi, keduanya bisa sama-sama dilaksanakan walau waktunya berbeda, sehingga kamu tidak ketinggalan.

2. Jalin Pertemanan Dengan Banyak Orang

Teman sangat penting untuk kita, dan menjalin hubungan pertemanan yang baik dengan banyak orang di sekolah, itu akan sangat membantumu dalam memuluskan prestasi dan organisasimu di sekolah.

Jalinlah pertemanan yang baik dengan banyak orang di sekolahmu ; dengan teman sebangku, teman sekelas, teman di satu organisasi, teman di beda organisasi, dengan adik kelas, dengan kakak kelas, satpam, petugas kebersihan, guru, laboran, petugas perpus dan lain-lain.

Dengan menjalin pertemanan dengan banyak orang di sekolah, itu bisa membantumu ketika kamu dalam keadaan perlu bantuan.

Misal, ketika kamu ikut kegiatan organisasi yang harus kamu pilih karena lebih penting, dan kamu tidak bisa mengikuti kegiatan belajar di kelas, maka kamu bisa minta bantuan teman sebangku atau teman sekelasmu untuk menyusul ketinggalan pelajaran dengan meminjam buku catatan, meminta dijelaskan materi yang tertinggal dan lain-lain.

3. Jangan Tunda-Tunda Selesaikan Tugas

Saat sekolah, pasti akan banyak tugas dan PR yang harus dikerjakan. Kalau kamu ingin prestasi dan organisasimu tetap lancar, kamu harus menyelesaikan tugas-tugasmu dengan baik, jangan sampai ditunda-tunda, karena waktu kamu tentu berbeda dengan temanmu yang tidak ikut organisasi.

Bila ada tugas atau PR yang harus dikerjakan, maka kerjakanlah secepatnya, itu akan lebih baik, karena memilih berorganisasi, maka kamu harus siap juga dengan berbagai latihan, rapat dan kegiatan-kegiatan lainnya yang tentunya itu akan mengurangi waktumu.

4. Jaga Asupan Makan dan Istirahatmu Dengan Baik

Untuk bisa tetap fokus belajar di kelas serta mengikuti berbagai kegiatan organisasi, tentu kamu perlu memenuhi asupan makan dan istirahatmu dengan baik, agar semua kegiatan yang ada dapat kamu ikuti dengan baik.

Sebanyak apa pun tugas dan kegiatan organisasi yang harus kamu lakukan, kamu harus tetap bisa menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup, dan makan yang teratur.

Istirahatlah yang cukup dan makanlah makanan yang sehat yang dapat menjaga tubuhmu agar tetap bugar dan kuat, sehingga kamu bisa tetap mengikuti kegiatan organisasi dan kegiatan akademikmu di sekolah dengan baik.

5. Berpendirian Teguh

Nah , pendirian teguh perlu kamu miliki, karena akan banyak godaan dari teman-teman disekitarmu.

Ketika kamu hendak mengerjakan tugas atau mengikuti kegiatan organisasimu, lalu ada temanmu yang mengajak buat main, makan , nonton atau hanya sekedar nongkrong, maka kamu butuh pendirian yang teguh, jangan sampai tergoda untuk ikut temanmu.

Berpendirian teguh adalah sikap yang baik yang harus kamu miliki. Sikap ini akan membawamu meraih segala hal yang menjadi tujuan dan cita-citamu.

Kesimpulan

Demikian 5 trik yang dapat kamu lakukan untuk melejitkan prestasi dan organisasimu di sekolah. Intinya adalah ketika kamu ingin sukses dalam kedua hal tersebut, maka kamu harus pandai-pandai menyeimbangkannya.

Selamat mencoba!

Beri Komentar